Powered By Blogger

Kamis, 03 Maret 2011

SM*SH DIBENCI DAN DIGEMARI

Hadirnya boyband yang menamakan diri mereka SM*SH (dibaca: Smash) membawa respon yang beragam dari penikmat musik tanah air. Adapun SM*SH itu sendiri adalah singkatan dari Seven Man as Seven Heroes.

Beberapa orang menilai bahwa boyband asal Jakarta itu dianggap plagiat band Korea yang juga bernama sama, Smash. Namun ada juga yang sangat mengagumi mereka karena telah memberi warna baru dalam industri musik Indonesia yang sedang didominasi oleh musik Melayu.

Ditengah pro dan kontra tesebut, mari kita lebih mengenal mereka. SM*SH adalah boyband yang meluncurkan single I Heart You. Untuk lagu tersebut, mereka melakukan promo sejak bulan Oktober 2010 lalu.

Boyband yang beranggotakan Morgan Oey, Rangga Dewamoela S, Rafael, Dicky M Prasetya, Reza Anugrah, Muhammad Ilham Fauzi, dan Bisma Karisma tidak hanya bisa menyajikan suara bagus mereka kepada pendengarnya. Namun juga tarian dan gaya berdandan yang sangat up to date di kalangan anak muda. Dan mereka mengakui hal tersebut dikarenakan mereka mengikuti jejak sang idola yang juga selalu tampil dengan tariannya, Michael Jackson.

Lantas, apa tanggapan kalian seputar kehadiran SM*SH yang ingin meramaikan industri musik tanah air?

Tidak ada komentar:

Posting Komentar